Semilir angin pagi begitu
menyejukkan ketika kita berjalan di bawah pohon-pohon hijau nan rindang, serasa
ingin duduk dan berdiam lama di bawahnya. Pohon yang besar dan rimbun
menawarkan jutaan manfaat bagi alam sekitarnya. Berbagai kegunaan bagi manusia,
hewan, tumbuhan lain maupun ekosistem yang menaunginya. Tapi pernahkan
pernahkah kita berfikir bahwa puluhan tahun yang lalu pohon itu hanya berbentuk
sebutir biji yang tergolek di tanah, kemudian air pun menyiraminya, lalu
muncullah kecambahnya perlahan. Setelah melewati fase kecambah ini, tumbuhan
siap untuk terus membesar yang dikenal dengan peristiwa pertumbuhan. Kalau kita
cermati itu maka akan muncul pertanyaan dalam benak kita…apa sebenarnya yang
berperan dalam peristiwa pertumbuhan itu?
Semua
jenis tumbuhan terus mengalami pertumbuhan dan perkembangan. Terjadinya proses
tumbuh dan berkembang pada tumbuhan tidak terlepas dari peran zat pengatur
tumbuh. Zat pengatur tumbuh merupakan senyawa
organik bukan hara (nutrient) yang dalam jumlah sedikit dapat mendukung (promote), menghambat (inhibitor) dan mengubah proses
fisiologi tumbuhan.